Sukses dengan menjadi Orang yang Inisiatif

Written by Sachdar Gunawan | Wednesday, March 21, 2007 | | 0 Comment »

Orang bijak pernah berkata, ada 2 jenis manusia yang tak pernah akan berhasil. Yang pertama adalah orang-orang yang mengerjakan sesuatu sesudah disuruh. Yang kedua adalah orang-orang yang bahkan tidak melakukan apa yang disuruh. Orang sukses mengerjakan hal-hal yang harus dikerjakan tanpa disuruh. Dan mereka tidak berhenti sampai disitu. Mereka memberikan pelayanan lebih, mengerjakan lebih dari yang diharapkan. Untuk mencapai tujuan kita, usahakan untuk menjadi orang yang berinisiatif. Inisiatif akan mendatangkan kemajuan, kenaikan pangkat, promosi, perhatian, dan peluang.

Tapi jangan pernah memiliki tujuan bernisiatif agar bisa mencapai sesuatu, seperti yang telah disebutkan di atas, niatkan hanya untuk menebar kebaikan, membuat keadaan yang kurang baik menjadi baik, keadaan yang baik menjadi lebih baik, dengan begitu, sesuatu yang tadi disebutkan ( kenaikan pangkat, dll ) akan datang dengan sendirinya

Seorang atasan tidak akan merespon baik karyawan yang pandai, yang memiliki keahlian tertentu, tapi akan menghargai karyawan yang memiliki inisiatif. Ketika seorang karyawan memahami bahwa kondisi perusahaan sedang goncang, ia akan berinisiatif untuk mengusulkan ide-ide sebagai jalan keluar. Mungkin idenya biasa saja, tapi setidaknya hal itu merupakan rasa kepeduliannya kepada perusahaan, walau bagaimanapun perusahaan akan menghargai karyawan tersebut.


0 Comment